Dengan masih mengutamakan protokol kesehatan covid-19 Anggota Rohis Madrasah Aliyah Negeri satu Muara Enim tetap menegakkan jiwa silaturahmi sesama anggota walaupun ditengah pandemi. Contohnya dengan mengikuti acara silaturahmi dan musyawarah rohis se-Sumatera Selatan. Selasa (29/12) kemarin.
Semangat dinamika muda mudi rohis menjadi generasi penerus kejayaan bangsa merupakan tema yang diangkat dalam webinar ini. Berlangsung dengan pembicara yang tulen dalam urusan organisasi membuat webinar berjalan dengan khidmat. Muhammad Dheo Adrian Muchari (ketua fornusa sumsel angkatan 2017-2018 dan mahasiswa UIN Maulana Malik Ibrahim Malang) dan Muhammad Riswan (ketua umum LDF-KSEI Ukhuwah FE Unsri 2018/2019) merupakan pembicara yang menemani para anggota rohis dalam webinar.
" Keterlibatan pembicara dalam webinar sangatlah berarti, karena kehadiran mereka mampu menghadirkan ilmu baru dan pengalaman baru bagi kami. Khususnya juga untuk para anggota rohis angkatan 2020 ini yang belum sama sekali melakukan musyawarah bersama secara langsung," ujar Maidatul Jannah selaku sekretaris Rohis Madrasah Aliyah Negeri satu Muara Enim.
" Banyak ilmu yang didapatkan, banyak juga cerita baru, teman baru. Walau tak bisa bertemu secara langsung namun secara tidak langsung silaturahmi tetap berjalan," imbuh Fadhil selaku ketua Rohis Madrasah Aliyah Negeri satu Muara Enim. (TJRMAN1ME/Put)
No comments:
Post a comment