Muara Enim inmas
Madrasah Aliyah Negeri satu Muara Enim untuk sementara waktu mengalihkan Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) tatap muka selama dua pekan ke depan dilakukan di rumah siswa dengan cara online hal ini dilakukan untuk mengantisipasi penyebaran virus corona atau COVID-19. KBM dialihkan menjadi belajar online. Sabtu (21/3).
"Dalam mengantisipasi penyebaran virus Corona, kita keluarkan kebijakan mengubah pembelajaran secara langsung, tatap muka, menjadi belajar online learning, menggunakan classroom e-learning dari Madrasah Aliyah Negeri satu Muara Enim. Dalam dua pekan ke depan kita anjurkan kepada semua dewan guru dan siswa disarankan untuk online learning, untuk semua mata pelajaran" ujar Deni Ariani S.Ag. kepala Madrasah Aliyah Negeri satu Muara Enim.
Metode yang digunakan oleh dewan guru Madrasah Aliyah Negeri satu Muara Enim yaitu menggunakan group WA dan juga menggunakan Classroom e-learning. Guru mata pelajaran di Madrasah Aliyah Negeri satu Muara Enim juga memberikan informasi dan tugas untuk siswa agar di kerjakan di rumah selama sekolah di liburkan.
"Tidak perlu panik, yang penting jaga kesehatan dan memperkuat daya tahan tubuh. Kami himbau semua pihak untuk menjaga kebersihan dan mengusahakan tidak melakukan kontak langsung dengan sesama," imbuh Deni Ariani saat dikonfirmai oleh tim jurnalis remaja Madrasah Aliyah Negeri satu Muara Enim .(TJRMAN1ME/Kni).
No comments:
Post a comment