Muara Enim, Inmas
Tinggal beberapa bulan lagi siswa-siswi kelas 12 MAN 1 Muara Enim selesai menunaikan tugasnya dalam menuntut ilmu di madrasah. Ada sebagian besar siswa-siswi yang berkeinginan melanjutkan studynya ke perguruan tinggi. Untuk itu beberapa perguruan tinggi di Indonesia berkunjung dan memberikan sosialisasi mengenai proses penyeleksian dan keunggulan masing-masing perguruan tinggi, Kamis (16/1).
Institut Pertanian Bogor (IPB) merupakan salah satu perguruan tinggi yang melakukan sosialisasi mengenai informasi dan keunggulan serta beberapa tata cara mengenai tahapan pendaftaran perguruan tinggi yang berlokasi di Bogor, Jawa Barat ini. Perguruan tinggi yang berdiri pada 1963 ini mengutus beberapa mahasiswanya untuk memberikan pembekalan informasi kepada siswa-siswi kelas 12 yang berada di Kabupaten Muara Enim dan sekitarnya.
"Adapun informasi yang diberikannya meliputi tata cara pendaftaran melalui jalur SNMPTN, SBMPTN, dan tes mandiri. Informasi mengenai IPB dan keunggulan-keunggulannya disosialisasikan oleh mahasiswa utusan IPB ini", jelas Widiawaty,S.P. wakil kepala bidang humas saat dikonfirmasi okeh tim jurnalis remaja.
" Jelang UN dan kelulusan ini memang banyak sekali perguruan tinggi yang memberikan sosialisasi mengenai Universitasnya dan beberapa keunggulan-keunggulannya. Selaku kepala madrasah saya hanya memberikan peluang besar bagi anak-anak untuk menentukan apakah ingin melanjutkan pendidikan atau tidak. Jika iya maka mereka dapat menentukan pilihannya dari sekian banyak Universitas yang melakukan sosialisasi di madrasah," imbuh Widiawaty. (TJRMAN1ME/Put)
No comments:
Post a comment