Muara Enim, Inmas
Pramuka Pasukan Khusus (prampasus) Madrasah Aliyah Negeri satu Muara Enim ikut serta dalam kegiatan penyuluhan. Kegiatan ini dilaksanakan di area halaman depan dinas kesehatan Kabupaten Muara Enim, Jumat (3/5).
Penyuluhan ini merupakan salah satu program dari dinas kesehatan Kabupaten Muara Enim. Adapun materi penyuluhan yang disampaikan oleh pihak dinas kesehatan bertema tentang DBD, narkoba, imunisasi, stanting.
" kegiatan penyuluhan dari dinas kesehatan ini memang harus kami lakukan bersama-sama, agar muncul kesadaran sebagai hasil pembelajaran kesehatan. Sehingga nantinya secara mandiri maupun berkelompok, siswa mampu mencegah penyakit, meningkatkan kesehatannya, serta berperan aktif dalam mewujudkan lingkungan sehat", jelas salah satu narasumber dari dinas kesehatan Kabupaten Muara Enim.
Dalam penyuluhan ini pihak dinas kesehatan menjelaskan semua tentang pengertian DBD, narkoba, imunisasi, serta stanting." Banyak sekali pelajaran yang dapat kami ambil dalam penyuluhan ini. Disini kami juga diajarkan bagaimana cara mengatasi candu terhadap narkoba serta mengatasi penyebab penyakit DBD," ujar Della salah satu anggota prampasus adrasah Aliyah Negeri satu Muara Enim.
Pengetahuan yang didapatkan ini para siswa diharapkan lebih memperhatikan kondisi kebersihan dan kesehatan, terutama untuk diri sendiri. Karena dengan hidup bersih dan sehat segala aktivitas bisa dilaksanakan, karena belajar juga tidak akan ada kendala. Kalau tidak menjaga kebersihan, tentu akan lebih mudah terserang penyakit hingga berdampak pada proses belajar,” ujar Wakil kepala bidang Humas Madrasah Aliyah Negeri satu Muara Enim Widiawaty,S.Pd. saat dikonfirmasi tim jurnalis remaja. (TJRMAN1ME/Put)
No comments:
Post a comment