Muara Enim, Inmas
Sehubungan dengan diadakannya lomba K7 yang meliputi kebersihan, keindahan, kerapian, kenyamanan, ketertiban, dan lain sebagainya untuk setiap kelas maka dalam hal ini masing-masing kelas menghias dan mempercantik kelasnya dengan seindah mungkin. Tujuan utama dari lomba K7 ini adalah agar siswa lebih sadar lagi akan pentingnya menjaga kebersihan, dan juga siswa bisa lebih memiliki sifat gotong royong yang kuat. Kamis (18/10).
Sehubungan dengan hal ini, masing-masing kelas berantusias untuk berlomba-lomba menuju kebaikan. Saat ditemui, kelas XI MIA 3 Madrasah Aliyah Negeri satu Muara Enim sedang membuat kebun kecil dan halaman yang sejuk di halaman kelasnya.
"Lomba kebersihan kelas ini sangat bermanfaat bagi siswa untuk lebih giat dalam membersihkan kelas agar terciptanya kelas yang sehat dan kreatif. Setiap minggu, akan diumumkan pemenang kelas terbersih dan terkotor. Dan di akhir semester nanti, kelas yang terkotor akan dikenakan sanksi", jelas Dra. Hj.Raihanah pembina adiwiyata Madrasah Aliyah Negeri satu Muara Enim.
“Saya sangat senang dengan adanya lomba kebersihan dan keindahan kelas akan membuat kelas menjadi rapi dan bersih serta proses belajar mengajar akan terasa nyaman," ujar Lara salah satu siswa. Seluruh kelas selalu berusaha untuk membuat kelas mereka menjadi indah, bersih dan nyaman agar mereka fokus dalam proses belajar mengajar dan para guru juga merasa nyaman berada di dalam kelas pada saat jam mereka mengajar. (TJRMAN1/Lmt)
No comments:
Post a comment