Muara Enim, Inmas
Habil Syahron Setiwan, salah satu siswa Marasah Aliyah Negeri satu Muara Enim mengajak teman-temannya untuk berbakti kepada orang tua. Ajakan ini disampaikan pada saat acara pesantren Ramadhan di lapangan Marasah Aliyah Negeri satu Muara Enim. Kamis, (31/5).
Sebelum menyampaikan siraman rohani, Habil mengajak seluruh siswa Marasah Aliyah Negeri satu Muara Enim untuk berdoa yang ditujukan kepada kedua orang tua semoga diampuni segala dosanya, dimasukan ke dalam surga, dan disayangi sebagaimana mereka menyayangi anaknya di waktu masih kecil dulu.
>
Habil mengatakan "kewajiban mematuhi kedua orang tua adalah mutlak asli perintah dari Allah. Karena hal tersebut sudah jelas tertara di dalam Alquran surah An-nisa :116". ujarnya.
"Mari sama-sama kita patuhi kedua orang tua kita, jika ingin selamat dunia orang tua. Karena kunci kesuksesan yang terbesar adalah berbakti kenapa orang tua," imbuhnya pula. (Lmt)
No comments:
Post a comment