Panitia konsumsi untuk acara Gebyar Anak Rohis se Sumatera dipercayakan kepada 8 anggota Rohis MAN 1 Muara Enim. Agar konsumsi berjalan lancar dan tepat, mereka menyusun perkiraan dana yang dibutuhkan. Jumat (3/11).
Urusan konsumsi dalam suatu acara, tidak kalah pentingnya dengan acara itu sendiri. Oleh karena itu diperlukan persiapan yang matang, mulai anggarannya, jenis konsumsinya, sampai pendistribusiannya. Dana konsumsi yang diperhitungkan untuk acara gebyar anak Rohis ini meliputi dana untuk makan siang juri, makan siang panitia, snack juri, snack panitia, snack untuk peserta dan tim pendukung lainnya.
Septiani, selaku pembina panitia konsumsi mengajarkan kepada anggota Rohis cara menjadi panitia yang baik dan tugas-tugas mereka nantinya. Mereka membuat sebuah daftar dan dana untuk pra, hari H, dan pasca kegiatan. Semua anggota panitia juga boleh mengusulkan apa yang kurang di dalam daftar tersebut.
"Semua persiapan sudah kita lakukan mulai dari pembagian tugas, perhitungan dana dan cara menjalankan tugas. Saya harap acara GAR ke-4 ini berjalan dengan lancar tanpa adanya halangan apapun", ungkap Septiani. (Lmt)
No comments:
Post a comment