Pada pelajaran Penjas (Pendidikan Jasmani) siswa MAN 1 Muara Enim mempelajari materi silat.Siswa yang mempelajari materi tersebut ialah kelas XI MIA 1.Materi dilaksanakan di lapangan MAN 1 Muara Enim. Jumat (20/10).
Sebelum materi dilaksanakan,siswa melakukan pemanasan terlebih dahulu yang dipimpin oleh Ahmad Nurhikmat,ketua kelas XI MIA 1.Tujuan pemanasan dilakukan agar mencegah terjadinya cedera. Setelah pemanasan,siswa membagi kelompok dan mempelajari gerakan silat yang akan dipraktikkan.Sumarno S.Pd ,guru mata pelajaran Penjas menuturkan materi silat ini dilaksanakan secara berkelompok dan individu.Gerakan silat yang akan dipraktikkan setidaknya minimal sepuluh gerakan.
"Gerakan silat yang akan dipraktikkan secara kelompok maupun individu setidaknya minimal sepuluh gerakan baik itu silat Indonesia maupun lainnya seperti Taekwondo contohnya dan Materi ini bertujuan agar kita bisa melindungi diri jika bahaya mengancam diri kita" ujar Sumarno. Saat pengambilan nilai,siswa pun mempraktikkan gerakan silat.Siswa mempraktikkan secara sempurna. Layla Fefrianty,salah satu siswa kelas XI MIA 1 yang mempraktikkan gerakan silat secara individu.Ia pun mempraktikkan gerakan secara sempurna.
"Saya mempraktikkan gerakan silat dari Tapak Suci,yaitu silat yang pernah saya pelajari dulu.Setidaknya tadi ada sekitar empat belas gerakan dan saya bisa mempraktikkannya dengan baik." ujar Layla. Setelah pengambilan nilai,siswa pun saling berbagi ilmu gerakan silat.Siswa kelas XI MIA 1 terlihat sangat antusias saat saling berbagi ilmu gerakan silat. (ajh)
No comments:
Post a comment