Menjelang HUT kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 72 tahun, siswa siswi Madrasah Aliyah Negeri Muara Enim semangat latihan upacara yang akan dilaksanakan besok, Kamis, (17/8). Mulai dari latihan paskibra, sampai grup paduan suara.
Tim Paskibra sudah menyiapkan formasi langkah dan gerakan yang seirama. Terdiri atas 1 siswa pembawa bendera, 3 pengibar bendera, dan 17 pasukan pengiring.
Sedangkan tim paduan suara akan menyanyikan lagu Indonesia Raya, Syukur, dan mars 17 Agustus. Dengan semangat latihan upacara kemerdekaan menunjukan bahwa para siswa memiliki rasa cinta tanah air dan menghargai perjuangan para pahlawan yg telah memperjuangkan kemerdekaan Indonesia.
"Meskipun panas dan capek, tapi kami tetap semangat latihan. Besok upacara harus berjalan sempurna. Jangan sampai ada kesalahan", tutur Hafidz, salah satu anggota pasukan Paskibra.
Waka kesiswaan, Puspalena, S.Pd yang juga mendampingi para siswa latihan, menambahkan bahwa semangat warga madrasah sangat besar untuk menyukseskan upacara yang akan digelar besok. "Semoga besok upacara berjalan dengan lancar', katanya penuh harap. (Agn)
No comments:
Post a comment