Rahma adalah salah satu siswi X MIA 3 MAN
Muara Enim. Dia memiliki suara emas yang menjadi kelebihannya. Terutama
saat melantunkan ayat suci Al-Qur’an suara nya sungguh merdu dan
menyejukkan jiwa. Senin(5/10).
“Ketika
saya mendengar dia mengaji suasana hati ini langsung terasa tentram dan
nyaman.” Ujar Dwi. Oleh karena itulah ia sering didaulat untuk
melantunkan ayat-ayat suci Alquran dalam setiap kesempatan.
Dengan
suaranya yang merdu, selain mengaji, ia juga jago bersholawat dan
bernyanyi. Suara emasnya sudah diakui para guru dan teman-temannya.
Dan
ketika Taushiyah, ia seperti bisa menghipnotis para pendengar. Bahkan
pernah saat muhadhoroh ia menyampaikan Taushiyah dengan tema AYAH, hampir semua pendengar menangis.( Ghina)
No comments:
Post a Comment